Aplikasi Add-in Rumus Formula Fungsi Terbilang Excel
memiliki fungsi mengubah angka jadi huruf, contoh Rp. 1000,- jadi
"Seribu Rupiah". Aplikasi fungsi terbilang excel akan memudahkan dalam
menerjemahkan angka menjadi huruf karena lebih praktis atau tidak
mungkin salah menerjemahkannya.
Adhitya Nugraha Novianta akan berbagi tips cara penggunaan fungsi terbilang excel, untuk pertama kali silakan download aplikasi terbilang disini, setelah anda berhasil mendownload kemudian ekstrak dan install add-in tersebut. Sebelum install add-in, matikan dulu security macronya, supaya add-in ini bisa jalan. setelah di install jangan hapus aplikasi tersebut.
Untuk Pengguna Microsoft Office Excel 2000 dan 2003 :
Buka Microsoft Office Excel 2000 dan 2003
Pilih Tools => Macro => Security
Pilih Low kemudian tekan OK
Pilih Tools => Add-ins => Browse
Arahkan ke file terbilang.xla yang sudah anda download
Centang terbilang pada daftar add-in
Klik OK dan siap fungsi terbilang siap digunakan.
Untuk Pengguna Microsoft Office Excel 2007 :
Buka Microsoft Office Excel 2007
Klik Office Button (tombol bulat di pojok kiri atas)
Pilih Excel Options
Pilih Trust Centre => Trust Centre Settings => Macro Settings
Pada Macro settings pilih Enable All Macro kemudian klik OK
Masuk ke Menu Add-Ins (di atas Macro Settings) kemudian klik Go
Browse dan arahkan ke file terbilang.xla yang sudah anda download
Centang terbilang pada daftar add-in
Klik OK dan siap fungsi terbilang siap digunakan.
Penggunaan:
Pilih cell yang akan diterjemahkan terbilang.
Misalnya cell pada D1 terdapat angka 1.000.000
Lalu di kolom D7 anda ingin meletakkan fungsi terbilang,
Maka dikolom D7 anda menuliskan:
=terbilang(D1)&" rupiah" maka di dalam cell D7 akan menghasikan kata satu juta rupiah.
Kode rumus tambah ( + )
Kode rumus kurang ( - )
Kode rumus kali ( * )
Kode rumus bagi ( / )
Hasil 30+30 dikolom C3 maka anda mengetik =A3+B3 tekan ENTER
Hasil 15+15 dikolom C4 maka anda mengetik =A4+B4 tekan ENTER
Hasil 10+10 dikolom C5 maka anda mengetik =A5+B5 tekan ENTER
Hasil 30-30 dikolom D3 maka anda mengetik =A3-B3 tekan ENTER
Hasil 15-15 dikolom D4 maka anda mengetik =A4-B4 tekan ENTER
Hasil 10-10 dikolom D5 maka anda mengetik =A5-B5 tekan ENTER
Hasil 30x30 dikolom E3 maka anda mengetik =A3*B3 tekan ENTER
Hasil 15x15 dikolom E4 maka anda mengetik =A4*B4 tekan ENTER
Hasil 10x10 dikolom E5 maka anda mengetik =A5*B5 tekan ENTER
Hasil 30:30 dikolom F3 maka anda mengetik =A3/B3 tekan ENTER
Hasil 15:15 dikolom F4 maka anda mengetik =A4/B4 tekan ENTER
Hasil 10:10 dikolom F5 maka anda mengetik =A5/B5 tekan ENTER
Tidak ada komentar:
Posting Komentar